Senin, 11 April 2011

Ingin Langsing ? Penuhi Kebutuhan Kalsium Anda

Pentingnya kalsium untuk membangun dan menjaga kekuatan tulang serta gigi pasti sudah Anda ketahui. Tetapi manfaat kalsium tidak hanya itu. Kalsium juga dapat membuat tubuh menjadi langsing. Bagaimana bisa terjadi ?
Di negara maju, seperti Amerika Serikat, terjadi "krisis kalsium" lantaran minimnya asupan kalsium yang dikonsumsi masyarakatnya. Konsumsi susu, keju, dan es krim, terus berkurang dalam 35 tahun terakhir. Kekurangan tersebut tidak mampu ditutupi oleh kalsium dari sumber lain seperti sayuran berdaun hijau serta kacang-kacangan.
Di Indonesia sendiri keadaannya juga tidak lebih baik. Bahkan bisa dibilang asupan kalsium orang Indonesia jauh lebih mengkhawatirkan. Kekurangan kalsium memang bisa terjadi di semua golongan umur, dari anak-anak, remaja, hingga dewasa. Pertanyaannya bagaimana bisa seseorang kekurangan kalsium ?

Berawal dari sarapan
Penelitan di Rumah Sakit Anak Boston menunjukkan kekurangan asupan kalsium karena kebiasaan melupakan sarapan. Sarapan selain memberikan energi, juga memberikan asupan kalsium. Sayangnya dengan berbagai alasan kita kerap melupakan sarapan. Minimnya asupan kalsium terus berlanjut ketika kita bersantap di restoran.
Banyak hidangan di restoran tampak sarat dengan kalsium, misalnya makanan dengan taburan keju atau lembaran keju. Jangan cepat puas dengan hal tersebut. Ada kalanya keju yang dipakai berkualitas rendah sehingga kandungan kalsiumnya pun rendah. Kebiasaan mengonsumsi minuman bersoda menjadi penyebab lain kekurangan asupan kalsium.
Di Amerika, 60 tahun silam orang minum susu empat kali lebih banyak dibandingkan soda. Sekarang mereka minum soda 2,5 kali lebih sering dibandingkan susu. Perbandingan ini juga berlaku untuk anak-anak dan remaja.
Anak-anak di usia sekolah cenderung mengganti susu dengan minuman bersoda yang kaya gula. Mereka merasa lebih gaya, sementara remaja putri cenderung menghindari susu karena takut gemuk.

Langsing dengan kalsium
Jika Anda mengira kalsium hanya mampu menguatkan tulang dan gigi, Anda harus merevisi anggapan tersebut. Kalsium juga melakukan fungsi sinyal dalam sel-sel tubuh yang sangat penting untuk kelangsungan hidup. Menurut Michael B. Zemel Ph. D, Direktur Lembaga Gizi, Universitas Tennessee, Knoxviell AS, kalsium juga membantu membakar lemak.
Ini merupakan kabar baik untuk mereka yang kelebihan berat badan. Wanita yang mengonsumsi makanan berbahan dasar susu tiga kali sehari berpeluangnya mengalami kegemukan 84% lebih kecil ketimbang wanita yang tidak mengonsumsinya.
Anda ragu dengan hasil penelitian ini ? Bagaimana mungkin mengonsumsi susu tidak membuat gemuk ? Menurut pendapat para ahli jika seseorang mengalami kekurangan kalsium, tubuhnya akan menghasilkan kalsitriol, yaitu hormon yang memperlambat proses pemecahan lemak di dalam tubuh. Mereka dengan asupan kalsium yang cukup tidak akan bermasalah dengan kalsitriol.
Penurunan resiko kegemukan terjadi karena kalsium mampu mengikat lemak yang ada di saluran pencernaan. Alhasil Anda tidak akan mendapatkan efek buruk dari lemak yang menumpuk di usus besar. Jadi, amat jelas betapa pentingnya kalsium untuk tubuh kita. Jangan sampai Anda mengalami "krisis kalsium". Hadang kegemukan dengan Kalsium.

Pesan ini disampaikan oleh : CNI Marine Organic Calcium sumber kalsium alami dari coral calcium yang mengandung 73 mineral alami lain yang diperlukan tubuh dan vitamin D3 untuk meningkatkan penyerapan kalsium (sumber : CNINews Edisi April 2011)
untuk keterangan lebih lanjut klik www.cni.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih untuk Anda yang sudah berkomentar